Fakta Menarik Junior Roberts, Pemeran Raga Dalam Series Private Bodyguard

Fakta Menarik Junior Roberts

Fandom Junior Roberts pasti sudah tidak sabar menantikan drama terbarunya yang berjudul Private Bodyguard. Dipasangkan dengan kekasihnya Sandrinna Michelle Skornicki merupakan suatu keuntungan dalam membangun chemistry. Jadi untuk membangun karakter dan kedekatan antara sesama pemain utama sudah tidak diragukan lagi, karena sudah saling kenal dan nyaman.

Serial Private Bodyguard merupakan serial VIU Original yang diadaptasi dari Alternative Universe atau fiksi penggemar yang sangat tren di aplikasi X. Cerita karya Caroline Pupojudo ini sudah sangat familiar dengan cerita yang disukai lebih dari 150 ribu orang.

Private Bodyguard berkisah tentang seorang gadis bernama Fely yang sudah dititipkan orangtuanya sedari kecil di sebuah panti asuhan. Namun tiba-tiba ada seorang duda kaya raya bernama Johan Winston mengadopsi Fely. Johan Winston sebelumnya sudah memiliki empat orang anak laki-laki yang sangat populer di SMA mereka, bernama Raga, Jordan, Helga dan Naviro.

Pada awalnya mereka sangat menentang keputusan Ayahnya untuk mengadopsi Fely dan merupakan keputusan sepihak Ayah mereka saja. Namun, seiring berjalannya waktu Fely dan keempat saudaranya semakin dekat, sehingga membuat mereka sadar bahwa fely sudah merupakan saudara perempuan yang sudah seharusnya mereka lindungi.

Ketika kedekatan itu mulai terbangun, Fely kembali dihadapkan oleh sebuah kenyatan baru. Orangtua kandungnya muncul kembali dan menginginkan Fely untuk kembali dengan mereka. Fely pun kebingungan untuk memilih, harus tetap tinggal dengan Ayah angkatnya dan keempat saudara laki-lakinya, atau kembali ke orangtua kandungnya. Untuk menyaksikan keseruan ceritanya, kamu dapat menonton serial ini hanya di VIU.

Selain ceritanya yang menarik, Junior Roberts juga menarik perhatian penonton dan penggemar. Serial ini memang bukan drama pertama yang dibintanginya. Ia memulai karirnya sejak 2017 dan mulai banyak dikenal sejak membintangi beberapa drama sebelumnya. Untuk mengenalnya lebih jauh, berikut ini adalah beberapa fakta menarik tentang Junior Roberts:

  • Ditawari menjadi aktor melalui DM Instagram

Junior Roberts merupakan aktor blasteran. Ayahnya berasal dari Inggris sedangkan ibunya asli dari Bali. Perjalanan karirnya dimulai dari ia mendapatkan Direct Message atau DM di Instagram dari salah satu manajemen artis dan langsung menawarinya untuk menjadi aktor. Setelah menerima tawaran tersebut ia memutuskan untuk merantau ke Jakarta pada tahun 2017.

Meskipun tidak langsung debut dan mendapat penolakan pada awal karirnya, ia tidak pantang menyerah. Hingga saat ini ia membuktikan bahwa ia mampu menjadi aktor yang baik. Saat ini ia sudah membintangi berbagai judul film, sinetron, FTV, hingga web series.

  • Blasteran Inggris – Indonesia

Wajah blasterannya datang dari Ayahnya yang berasal dari Inggris, sedangkan ibunya asli dari Bali. Keluarganya saat ini menetap di Bali, sedangkan Junior Roberts mengejar mimpinya menjadi aktor di Jakarta.

Junior Roberts termasuk anak tengah, karena merupakan anak kedua dari lima bersaudara. Bukan hanya dirinya yang menjadi aktor dalam keluarganya, melainkan kakaknya bernama Cinta Brian juga terjun sebagai aktor.

Leave a Reply